Aku dan Mimpi ke Korea Bersama ASUS VivoBook 15" A516

 



Pandemi yang terjadi hampir 2 tahun ini mau tak mau membuat kita beradaptasi dengan kebiasaan baru. Termasuk dalam hal belajar. Sebelum pandemi kita bisa belajar secara tatap muka (luring). Tapi selama pandemi ini, mau tidak mau jadi lebih sering belajar secara online online online.

Jadi inget deh sama lagunya Saykoji yang satu ini :
Siang malam ku selalu menatap layar terpaku untuk on line  on line on line on line. 🎶
Jari dan keyboard beradu pasang earphone dengar lagu. Aku on line on line on line 🎶

Siapa nih yang pagi sampai malam belajar online?

Memang tidak dapat dipungkiri, selama pandemi ini saya jadi sering belajar online. Mulai dari kuliah online, praktek ngajar online, ikut program magang online sampai belajar Bahasa Korea pun juga online.

2 tahun terakhir saya jadi suka belajar Bahasa Korea Online baik lewat youtube, live IG sampai ikut kelas Zoom. Kenapa belajar Bahasa Korea? Karena saya punya mimpi untuk ke Korea untuk melanjutkan studi S2 dan mengikuti program beasiswa KGSP (Korean Goverment Scholarship Program). Saya berharap semoga mimpi itu segera terwujud.

Tahun 2019, Mulai Belajar Bahasa Korea

Tahun 2019 saya mulai memberanikan diri melangkah untuk mewujudkan mimpi saya ke Korea dengan mengikuti program beasiswa Belajar Bahasa Korea di Kampus yang diadakan oleh CILAD UNISSULA bekerjasama dengan KOICA Indonesia.

Saya masih ingat saat interview program beasiswa Bahasa Korea, sebuah alasan yang memotivasi saya untuk belajar Bahasa Korea adalah saya ingin bisa paham Bahasa Korea, bisa nonton drama tanpa subtitle, bikin konten tentang budaya Korea di youtube sampai lanjut studi ke Korea jika ada rejeki.

Saya belajar Bahasa Korea sampai level 2 sampai akhirnya kelas harus berhenti karena pandemi. Guru saya pun sudah kembali ke Korea tahun 2020. Beliau adalah guru terbaik yang pernah saya temu. Saya bersyukur pernah diajar beliau, dikenalkan budaya Korea, ikutan Fashion Show Hanbok saat Festival Korea. Dan sekarang saya juga sudah bisa membaca dan menulis Hangeul. Tapi ya, saya masih harus belajar lebih banyak lagi.

Tahun 2020, Pertama Kali Ikut Program K-Influencer Academy Korea.net

Foto : Asus.com

Tahun 2020, saya mencoba mengikuti program K-Influencer Academy Korea.net. Program ini berjalan pada bulan Mei - November. Setiap bulan ada challenge untuk membuat konten yang berhubungan dengan Budaya Korea yang dibuat dalam bentuk video dan diunggah ke laman youtube masing - masing peserta.

Mengikuti program ini memberikan pengalaman yang luar biasa. Bisa belajar Budaya Korea, dapat mentoring bagaimana membuat konten yang bagus dan mengenal teman - teman content creator dari beberapa negara di dunia. Dan satu hal yang pasti bisa merasakan Rhytem of Korea from Home.

Pengalaman yang berkesan pada K-Influencer Academy 2020 kemarin, saya dapat kesempatan untuk mengikuti Korean World Chain Challenge bersama teman - teman K-Influencer Academy dan Honorary Reporter. Seru sekali. Dan saya juga dapat reward 100 dollar pertama saya.

Tahun ini saya kembali mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program K-Influencer Academy dan tahun pertama saya mengikuti program Honorary Reporter Korea.net.

Mulai bikin Konten Video dengan ASUS Zenfone Max Pro M1

Sebelum ikut program K-Influencer Academy, saya belajar membuat vlog menggunakan smartphone yang saya miliki, ASUS Zenfone Max Pro M1. Saya membeli smartphone ini dengan cara mencicil selama kurang lebih 12 bulan.

Sejak trend vlog dan youtube hadir, saya jadi sering bikin vlog, ikut workshop sampai  lomba vlog untuk mengupgrade skill membuat konten video. Meski kadang gagal, tapi alhamdulillah saya berhasil meraih beberapa prestasi sebagai berikut.
- Juara III Lomba Vlog Festival Rebana Kampung Pesantren 2019, Kampung Ragam Warna Kaliwungu
- Juara Harapan Lomba Vlog Festival Drumblek Kampung Ragam Warna 2019, Kampung Ragam Warna Kaliwungu
- Juara I Lomba Vlog Rooms Inc Hotel x BINUS University Semarang 2020

Bersyukur banget meski modal smartphone bisa menorehkan prestasi. Kadang juga dapat job video saya kerjakan juga dengan smartphone saya. Alhamdulillah dapat komisi meskipun tidak besar. Tapi saya sangat bersyukur dengan kerja keras saya selama ini...

Saya pun bercita - cita untuk upgrade skill saya dalam video editing. Tapi saya butuh laptop yang bisa mendukung pekerjaan saya dan memiliki layar yang lebar seperti ASUS VivoBook 15" A516 agar bisa lebih profesional sebagai vlogger dan video editor.

Upgrade Skill Editing Video dengan ASUS
VivoBook 15" A516


Foto : Asus.com

ASUS baru saja memperkenalkan laptop terbarunya yakni Vivobook 15 (A516) yang dirancang untuk semua kalangan dengan ukuran layar besar. ASUS VivoBook sangat cocok untuk pengguna laptop yang ingin upgrade ke layar yang lebih besar dan sangat direkomendasikan untuk semua kalangan termasuk video editor.

Laptop ini hadir memiliki layar berukuran 15 inci dengan resolusi Full HD dan keyboard full-size yang telah dilengkapi backlit. Asus membekali laptop ini dengan pemindai sidik jari untuk membuka kunci dengan memanfaatkan fitur Windows Hello.

ASUS VivoBook dipersenjatai dengan prosesor Intel Core generasi kesepuluh dengan varian tertinggi menggunakan Intel Core i5-1035G1. Sementara untuk kartu grafis, ada beberapa varian yang menggunakan NVIDIA GeForce MX330. Fitur -  fitur yang dibenamkan pada laptop ini sangat upgrade dan keren banget. Pantas saja ASUS Vivobook 15" A516 jadi laptop idaman generasi milenial saat ini.

“Komputer masa kini memiliki tampilan berbeda karena mereka memang berbeda. Dengan solid-state drive (SSD) dan teknologi terkini, Anda mendapatkan kecepatan, keamanan, ketahanan, dan desain yang cantik. Kami telah melakukan jajak pendapat, dan hasilnya, orang-orang lebih senang saat bepergian dengan PC modern.”

“Nikmati semua manfaat dengan PC yang lengkap – PC sudah termasuk Office Home & Student 2019. Aplikasi Office versi lengkap (Word, Excel dan PowerPoint) memberikan semua fungsi yang dibutuhkan dan diharapkan oleh penggunanya. Penggunaan aplikasi Office seumur hidup dapat memastikan Anda untuk selalu memiliki akses ke fitur yang Anda kenal dan sukai. Dilengkapi dengan 100% aplikasi Office asli, software juga akan terus mendapatkan pembaruan keamanan yang rutin untuk melindungi perangkat, program dan data Anda.”

“Laptop dengan prosesor Intel® Core™ 10th Gen series ke atas didesain untuk performa dan mobilitas. Dengan efisiensi yang tinggi serta dimensi thin and light, laptop menawarkan peningkatan performa dan produktivitas untuk penggunanya. Konektivitas WiFi generasi terbaru juga memungkinkan transfer data 3x lebih cepat dibanding generasi sebelumnya.”

Saya pun memimpikan untuk memiliki laptop yang super elegan dan keren ini. Jika saya dapat kesempatan untuk memilikinya, saya ingin terus mengupgrade skill saya dalam editing video agar bisa naik level dan dapat pekerjaan yang lebih baik lagi.

Saya juga akan terus belajar dengan baik di kelas K-Influencer Academy karena disana saya bisa belajar editing video dengan baik secara daring, meskipun untuk saat ini saya belum bisa ke Korea secara langsung. Dengan menjadi bagian dari K-Influencer Academy, saya merasa lebih dekat dengan negara Korea. Ya semoga bisa segera berkunjung ke Korea jika semua sudah membaik.

Mimpi ke Korea Bersama ASUS VivoBook 15" A516


Foto ilustrasi 

Jika saya memiliki laptop sekeren ASUS Vivobook 15" A516, saya akan membawanya menjadi bagian dari mimpi saya ke Korea. Ukurannya sangat ringkas dan portable sehingga sangat mudah untuk dibawa kemana - mana.

ASUS Vivobook 15" A516 memiliki berat 1,8 kg dan ketebalannya hanya 19,9 mm membuatnya sangat ringkas untuk dibawa bepergian. ASUS juga menyediakan charger yang sangat ringkas dan mudah untuk dimasukkan ke dalam tas. Inilah rahasia luar biasa yang dimiliki ASUS Vivobook 15" A516 yang memiliki bodi yang lebih ringkas dibandingkan dengan laptop 15 inci pada umumnya. Tentunya karena dibekali dengan teknologi NanoEdge Display. Sebuah teknologi eksklusif dari tersebut memungkinkan bezel layar pada ASUS Vivobook 15" A516 dapat tampil sangat tipis, sehingga laptop ini dapat memiliki screen-to-body ratio hingga 83%. Nah yang lebih kerennya lagi, ukuran ASUS Vivobook 15 A516 setara dengan laptop 14 inci yang masih menggunakan bezel layar tebal. Daebak!!!

Saya akan mulai menyusun mimpi saya ke Korea Bersama ASUS Vivobook 15" A516 :

- Saya akan fokus dengan mengejar ujian skripsi saya agar bisa wisuda tahun ini
- Saya fokus mengikuti Program K-Influencer Academy dan Honorary Reporter Koreanet
- Belajar Editing Video dengan menggunakan Power Director
- Belajar Bahasa Korea secara daring
- Membuat Konten Virtual Tour ke Korea seperti (Gyeongbokgung Palace, Jeju Island, Andong, Namsan Tower)
- Ikut program KCC, KTO dan King Sejong Institute secara daring.

Hello Future... 🎶 Let's start our dream with ASUS Vivobook 15" A516 #sambil dengerin lagunya NCT Dream. Hope my dream come true. Amiinnn.

Harga ASUS VivoBook 15 (A516)

HargaVarian dan Komponen
Rp 5.299.000Intel Celeron N4020, Layar HD, Intel UHD Graphics, RAM 4 GB, SSD 256 GB
Rp 5.399.000Intel Celeron N4020, Layar FHD, Intel UHD Graphics, RAM 4 GB, SSD 256 GB
Rp 7.599.000Intel Core i3, Layar HD, Intel UHD Graphics, RAM 4 GB, SSD 256 GB + HDD 1 TB
Rp 7.899.000Intel Core i3, Layar FHD, Intel UHD Graphics, RAM 4 GB, SSD 256 GB + HDD 1 TB
Rp 7.799.000Intel Core i3, Layar FHD, NVIDIA GeForce MX330, RAM 4 GB, SSD 256 GB
Rp 8.199.000Intel Core i3, Layar FHD, NVIDIA GeForce MX330, RAM 4 GB, SSD 512 GB
Rp 10.999.000Intel Core i5, Layar FHD, NVIDIA GeForce MX330, RAM 4 GB + 4 GB, SSD 256 GB + HDD 1 TB
Rp 11.099.000Intel Core i5, Layar FHD, NVIDIA GeForce MX330, RAM 8 GB, SSD 256 GB + HDD 1 TB


“Artikel ini diikutsertakan dalam 
ASUS - 15 Inch Modern PC. Bigger Dream, Wider Screen Writing Competition bersama dewirieka.com”.




Komentar

  1. Semoga harapan bisa segera ke Korea bisa segera terwujud ya, Mbak. Laptop ASUS memang keren nih. Sukses ya untuk lombanya.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Acer Day Roadshow di Semarang