Postingan

Menampilkan postingan dari 2022

Gemes banget! Autonomous Vehicle ini hadir di Green Office Park, BSD City

Gambar
BSB City baru - baru ini kehadiran teknologi yang sejalan dengan visi hijau kawasan GOP yang telah tersertifikasi sebagai Green Mark District pertama di Indonesia dari Building Construction Authority (BCA) Singapura. Seluruh gedung perkantoran yang dibangun di dalamnya juga telah mendapat sertifikasi sebagai green building dari Green Building Council Indonesia (GBCI).  Upaya yang telah dilakukan oleh BSD City ini telah mendapat perhatian dari Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi karena dinilai mampu mewujudkan transportasi masa depan bagi pembangunan kota pintar yang sustainable di Tanah Air. Peresmian uji coba AV diharapkan supaya inovasi teknologi terbaru yang dapat dipamerkan di G20 Summit yang diselenggarakan di Bali.  Si Gemas Kendaraan otomatis ini adalah Navya Autonom® Shuttle memiliki penggerak listrik dan battery pack berkapasitas 33 kWh yang dapat bertahan selama 9 jam. Pasalnya, Kendaraan listrik tersebut memiliki kapasitas penumpang 15 orang, dengan pembagian 11 duduk dan

Hotel Room Tour di Rooms Inc Hotel Semarang

Gambar
Hai Hai sobat. Hari sabtu tanggal 19 November kemarin aku ikutan acara Semarang Blogger Gathering dan Workshop SEO yang diadakan oleh Sinar Mas Land. Acara sangat menarik karena aku bisa mendapatkan pengetahuan tentang SEO dalam dunia blogging dan mengenal lebih dekat Proyek Sinar Mas Land yaitu Rooms Inc Hotel Semarang dan DP Mall Semarang yang beralamat di Jalan Pemuda no. 150 Semarang itu. Setelah makan siang, beberapa blogger yang ikut acara gathering mendapatkan kesempatan untuk Hotel Rooms Tour dan melihat lebih dekat fasilitas yang ada di Rooms Inc Hotel Semarang. Grab and Go Area  Memasuki area lobby hotel yang ada sebuah area bar yang ada di belakang lobby. Di area bar ini kamu bisa memesan kopi dan duduk manis di sofa minimalis dengan warna warni. Tak jauh dari Grab and Go Area terdapat Plug in Zone. Area ini menjadi pusat segala aktifitas para pengunjung hotel yang dilengkapi dengan fasilitas bermain pool table, foss ball, 11 in 1 play table, hingga gym.  Standard Rooms

Lebih Menarik, Begini Cara DP Mall Semarang Gaet Milenial

Gambar
DP Mall Semarang Hai - hai sobat. Aku mau cerita sedikit nih tentang Mall yang jadi favorit para milenials di Semarang. Yup, Duta Pertiwi Mall atau yang sering kita kenal dengan DP Mall Semarang, Mall terlengkap di Semarang yang beralamat Jalan Pemuda nomor 150 Semarang. Sebenarnya aku sudah pernah menulisnya di blog tentang wajah baru DP Mall Semarang yang lebih instagramable sekitar tahun 2019 lalu ketika ada lomba fotografi. Saat itu DP Mall sedang melakukan proses rejuvenation (peremajaan) mal.  Ya meskipun ngga menang lomba fotografi, aku menuliskan pengalamanku dan hasil jepretan kamera ponselku disini. Dan aku juga punya moment special disini, Alhamdulillah aku berhasil menjadi Juara I Lomba Vlog Rooms Inc x Binus University Semarang tahun 2020. Bisa dibilang Mall ini special untuk kaum milenial sepertiku. hehehehe. Mall Terlengkap di Semarang Hari sabtu (19/11) kemarin, aku ikutan acara Blogger Gathering Semarang yang diadakan oleh  Sinar Mas Land.  Dan aku baru tahu kalau

Warna - warni Semarang Flower Festival 2022

Gambar
Semarang Flower Festival merupakan event pertama parade kendaraan bunga hias  Acara ini berlangsung pada hari Minggu, 19 Oktober 2022 dengan rute Jl. Pemuda, jalan Pandanaran, sampai Simpang Lima.  Semarang Flower Festival diikuti oleh 20 Defile mobil berhias bunga, dari PT KAI, Pertamina, Bank Indonesia, Bank Jateng, Bank BNI, Graha Padma, Hotel Tentrem dan lainnya. Festival ini memadukan warna - warni bunga yang dikolaborasikan dengan alkulturasi budaya yang ada di Semarang.  Pertama kali diadakan, Semarang Flower Festival mendapat antusias warga. Festival ini diharapkan menjadi ikon Semarang dan diselenggarakan setiap tahun.  Berikut beberapa foto yang saya abadikan. 

4 Alasan Kenapa Suka K-Drama

Gambar
Annyeong yeorobun.. Siapa nih yang suka nonton KDrama? Genre apa nih yang kalian suka? Dewasan ini Kdrama semakin digandrungi oleh kalangan milenial karena memiliki alur cerita yang menarik. Kdrama sendiri memiliki beberapa genre seperti thriller, romance, comedy, family, bahkan ada pula yang diadaptasi dari novel dan sejarah Korea di masa dinasti Joseon. Sebenarnya aku suka nonton drama Korea sejak masih SMA. Awalnya penasaran drakor yang ditayangkan di TV. Tapi lama-lama suka dan mencari yang sedang trending juga. Survei ke internet dan beberapa official akun TV Korea untuk update informasi terbaru. Nggak sampai kecanduan sih Kalau lagi ingin nonton, ya nonton. Kadang nonton drakor yang sudah selesai tayang, tetapi kadang nonton yang sedang tayang di Korea. Apalagi sekarang ini, banyak lho kreator tiktok yang update seputar Kdrama. Sebagai Kdramalovers, aku akan sedikit sharing mengenai alasan kenapa aku suka nonton Kdrama sampai sekarang. 1. Alur Cerita yang menarik Alasan per

Konten Viral dan Strategi Marketing

Gambar
Ada yang mengatakan Konten adalah bagian terpenting dalam digital marketing. Konten dengan banyak share dan menjadi viral saat ini menjadi salah satu nilai plus dalam strategi marketing. Kenapa? Karena dengan sebuah konten menjadi viral, maka engagement dan penjualan menjadi meningkat.  Mari kita lihat konten viral dari Citayem Fashion Week. Citayem Fashion Week menjadi magnet untuk anak muda menjadi lebih berani dalam mengekspresikan diri terutama bidang fashion. Bahkan para creator hingga brand - brand di Indonesia, melihat bahwa Citayem Fashion week memberikan dampak dalam dunia marketing. Karena market menjadi lebih luas dalam segi yang positif. Tidak hanya untuk kelas atas tapi juga kelas menengah.  Dampak Citayem Fashion week yang viral juga memberikan hal positif yaitu mendorong perekonomian. Terutama untuk mereka yang menjadi tulang punggung keluarga, anak - anak dukuh atas yang sering bermain di Citayem dan juga para pedagang yang melihat peluang untuk mendapatkan pundi - pund

Kegiatan Aksi Tanam 1000 Mangrove Komunitas Admin Instagram Kendal

Gambar
Selimut polusi membuat bumi semakin panas dan menyebabkan perubahan iklim. Akhir - akhir ini cuaca sering tak menentu. Cuaca kadang panas, kadang hujan deras. Kadang hanya hujan rintik - rintik dalam intensi yang ringan. Beberapa waktu lalu saya membaca berita bahwa dalam pekan ini akan sering terjadi hujan hingga tanggal 15 Oktober mendatang. Begitu informasi yang saya baca.  Perubahan Iklim yang tidak menentu akhir - akhir ini di pengaruhi oleh beberapa polusi terutama polusi udara, baik dari kendaraan roda dua maupun roda empat dan polusi yang berasal dari asap industri.  Dampak perubahan iklim bagi manusia Mengutip dari Knowledge Center Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Perubahan iklim berdampak sangat luas pada kehidupan masyarakat. Kenaikan suhu bumi yang terjadi! berdampak pada naiknya temperatur bumi tetapi juga mengubah sistem iklim yang mempengaruhi berbagai aspek pada perubahan alam dan kehidupan manusia, seperti kualitas dan kuantitas air, habitat, hutan, kesehatan

Pray for Kanjuruhan

Gambar
picture : by Pinterest Akhir - akhir ini berita di media sosial seperti twitter dan tiktok ramai dengan berita Tragedi  Kanjuruhan yang terjadi pada tanggal 1 Oktober 2022 lalu. Meskipun aku bukan penggemar sepak bola, tapi turut sedih mendengar peristiwa yang terjadi pekan lalu itu.  1 Oktober 2022 akan dicatat sebagai malam paling memilukan dalam sejarah sepak bola Indonesia. Sedikitnya 125 korban meninggal dunia dalam tragedi Kanjuruhan di pertandingan Arema FC vs Persebaya pada lanjutan Liga 1 2022. Media-media internasional menyoroti penggunaan gas air mata di dalam stadion pada sebuah laga sepak bola, yang mana hal itu sangat dilarang oleh FIFA. Beberapa orang berpendapat penembakan gas air mata itu sudah sesuai dengan prosesur.  Ada yang mengatakan tragedi itu berawal dari seorang supporter yang turun dari tribun ke lapangan hingga beberapa supporter lainnya juga turun tribun hingga situasi yang tak terkendali yang menjadi awal mula tragedi. Hingga akhirnya gas air yang membuat

ASUS Vivobook Pro 14 OLED (M3400), Pilihan Terbaik Untuk Content Creator

Gambar
- photo by ASUS -   "Mimpi adalah kunci, untuk kita menaklukan dunia... " Lirik lagu Laskar Pelangi itu adalah sepenggal motivasi yang aku sukai. Karena setiap orang tentu memiliki mimpi besar yang ingin diwujudkan. Ya salah satunya adalah untuk menaklukan dunia. Of course, because our dream, we can achieve more.  Bicara soal mimpi, beberapa waktu lalu aku melihat tvc terbaru  ASUS Vivobook Pro 14 OLED M3400 yang menggandeng Puteri Pariwisata Indonesia 2018, Situngkir Wilda. Dalam tvc tersebut bercerita bagaimana Wilda meraih mimpinya bersama ASUS Vivobook Pro 14 OLED. Pesan yang dapat diambil dari tvc tersebut adalah untuk menggapai mimpi adalah dengan bermimpi besar dan go for it. Berjuang dan bekerja keras untuk meraihnya. Sambil menulis ini, aku berkhayal andai aku bisa seperti Wilda, aku ingin bisa mewujudkan mimpiku bersama ASUS.  Di era new normal seperti saat ini, banyak orang mulai terbiasa dengan proses kerja yang kreatif dengan produktivitas yang cukup tinggi. Para

Pentingnya Menjadi Nasabah Bijak, Untuk Memerangi Kejahatan Siber

Gambar
  picture : freepik.com Di era yang serba digital ini, masyarakat dengan mudah mendapatkan informasi melalui genggaman tangan. Dibalik kemudahan tersebut tentu ada beberapa hal yang perlu diwaspadai. Ibarat dua mata pisau yang mempunyai 2 sisi baik dan buruk. Oleh karena itu, kita perlu melek Literasi Digital.  Let's me tell you a story. Dulu aku pernah punya bad experience, tertipu yang namanya undian berhadiah jutaan rupiah melalui telepon. Cuma lewat telepon, uang lebih dari satu juta rupiah raib begitu saja. Nyesek banget rasanya kehilangan uang dalam hitungan menit. Waktu itu aku masih polos banget. Padahal cari uang mah susah banget. Hiks. Sejak kejadian itu, aku jadi lebih berhati - hati. Kalau ada undian berhadiah entah dari provider atau dari bank.  Belajar dari pengalaman buruk waktu itu, sekarang aku lebih berhati - hati dalam melakukan transaksi secara digital, belajar dari pengalaman bagaimana agar tidak kena tipu lagi. Tentu dengan menyaring informasi yang didapat. Be

Pengalaman Mengajar Bahasa Inggris di SDIA 25 Al Azhar Semarang

Gambar
Selamat datang September. Awal bulan ini dapat pengalaman yang luar biasa karena dapat kesempatan mengajar di Campus Al Azhar Kalibanteng. Tepatnya SDIA 25 Al Azhar bersama teman - teman Chef English Cafe Semarang.  Bagaimana bisa mengajar di Al Azhar? Apakah kamu bekerja di Al Azhar? Tidak. Aku mendapatkan kesempatan mengajar di Al Azhar karena ada kerja sama untuk Kelas Instansi dengan English Cafe Semarang. Tentu kelasnya khusus Bahasa Inggris dan ditujukan untuk bapak dan ibu guru - guru disana.  Hari sabtu, aku berangkat ke Semarang sekitar pukul 6 pagi dan sampai di SDIA 25 yang berlokasi di sekitar Kalibanteng pukul 06.30. Padahal jadwal kumpul pukul 07.00 pagi dan kelas mulai pukul 08.00. Pagi itu aku beneran gugup, karena aku belum pernah mengajar untuk Bapak dan Ibu guru sebelum nya. Di tambah lagi suara lagi serak - serak basah, dan tenggorokan sedang sakit. TBL TBL (Takut banget lhoo).  Pagi itu aku mengajar kelas untuk level 2 untuk Bapak dan Ibu dari Yayasan menggantikan

4 Destinasi Wisata Korea yang Ingin Aku Kunjungi

Gambar
Ngehalu ke Korea is back. Kali ini aku akan share destinasi wisata Korea yang ingin aku kunjungi. Karena tema misi K-Influencer bulan Agustus ini adalah "Korean Resort/Spots that I want to Visit. Jadi ikutan program K-Influencer Academy 2022 ngasih aku kesempatan untuk ngehalu ke Korea. hehehehe.  "Lho kok ngehalu sih, Moy?"  "Ya gimana ya namanya belum bisa ke Korea jadi ngehalu dulu".  Jadi kali ini aku memilih 4 Destinasi Wisata ke Korea yang ingin aku kunjungi. Here we go...  1. Pantai Maengbang - Lokasi photoshoot BTS Album Butter. Pantainya cakep bangets.  2. Purple Island - Karena ungu identik dengan Army selanjutnya aku pilih Purple Island. Karena setiap sudut pulau ini berwarna ungu dan instagramble.  3. Masjid Itaewon - Karena Korea punya destinasi wisata yang muslim friendly so aku pengen ke Masjid Itaewon, Masjid terkenal di Korea Selatan yang pernah di kunjungi youtuber Muslim di Korea, seperti kak Bianca Kartika, Daud Kim dll.  4. Pulau Jeju - Pul

Aksi Tanam Mangrove Bersama Komunitas Admin Instagram Kendal

Gambar
Tahun ini admin instagram kendal bekerja sama dengan Pemerintah Desa Pidodo Kulon akan melakukan penanaman bibit manggrove pada tanggal 18 September 2022 guna mencegah abrasi pantai yang kian parah dan penggangulangan banjir rob di Desa Pidodo Kulon.  Kalian bisa bantu kegiatan ini dengan donasi berupa uang, bibit manggrove maupun sebagai sponsorship. Kontak penyaluran donasi/sponsorship : - Dio - 081392304403 ( explorekendal ) - Adrian - 087731096149 ( Kendal.Ra )  Ayo selamatkan bumi kita dimulai dari diri kita sendiri.

Kotta Hotels Semarang, Hotel Baru di Tengah Kota Lama

Gambar
  Kota Lama Semarang terus bertumbuh, tidak hanya sebagai tempat wisata favorit di Kota Semarang namun juga menawarkan banyak destinasi wisata kuliner yang bisa menjadi pilihan untuk dikunjungi. Bulan Juli lalu telah tepatnya pada tanggal 18 Juli hadir Hotel Baru di tengah Kota Lama Semarang yaitu Kotta Hotels Semarang. Tepatnya berada disamping taman Srigunting. Kotta Hotel Semarang hadir dengan konsep local contempory dan mengambil lokasi strategis, dan menyasar kelas menengah keatas. Source : @kottalama.semarang Dari luar hotel ini nampak colourful dengan perpaduan warna hijau dan putih. dan bagian dalam nampak instagramable. Kotta Hotels emiliki kamar sebanyak 32 kamar dengan 3 tipe kamar Everyday Room Blenduk Room  Suite Room Kotta Hotels Jl. Taman Srigunting No.14, Tj. Mas, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50174

Mencoba Es Krim Viral Mixue di Museum Mandala Bhakti Semarang

Gambar
Halo teman - teman. Ini tulisan pertamaku di bulan Agustus ini. Hari ini (09/08) aku mengunjungi outlet Mixue di Museum Mandala Bhakti untuk mencoba Boba - Sundae dari Mixue. Ini ketiga kalinya aku kesini, ketika aku ke Semarang.  Outlet Mixue Mandala Bhakti menempati area food court Kartika Grand Bistro. Selain Mixue disini juga ada banyak pilihan makanan dan minuman lainnya.  Top Pics Mixue Pertama Kalinya aku ke Mixue bulan Juli Kemarin bersama dengan temanku Odit, kami berdua bikin konten di Museum Mandala Bhakti waktu itu dan dia menungguku di outlet Mixue. Ia merekomendasikan es krim cone Mixue untuk dicoba yaitu cone strawberry. Katanya sin favorite.  Oh iya, kali ini aku mencoba Boba - Sundae Mixue. Es Krim Sundae dengan brown sugar dan Boba yang melimpah. Rasanya beuhh mantaapp... Sundaenya juga nyusu banget. Pantas saja Mixue jadi viral karena memang rasanya enak. Harganya mulai dari 8.000an saja lhoo..  Enaknya nongkrong di Mixue Mandala Bhakti menurutku tempatnya asik dan y

Pengalamanku Menyaksikan Variety Show "KAI's Bucket List"

Gambar
Annyeonghaseyo Chingu..  Kabar gembira untuk penggemar KAI EXO, Bulan Februari 2022, KAI EXO kembali menyapa penggemar lewat variety show terbaru bertajuk KAI's Bucket List merupakan program yang dibintangi oleh KAI EXO, dimana KAI  akan menjalani liburan panjang untuk menyelesaikan bucket list alias daftar keinginannya. KAI tidak sendiri, ia mengajak teman selebritinya Kwon ho dan Mungyu untuk turut serta dalam program variety show terbarunya lho...  KAI menjadi salah satu member EXO yang masih aktif wara-wiri di layar kaca. Boyband asuhan SM Entertainment ini tidak melakukan promosi grup karena sebagian besar member tengah menjalani wajib militer.  Tentang KAI's Bucket List  Variery show ini mengusung konsep healing, di mana KAI EXO melakukan perjalanan santai ke Gangwon-do. Karena Karena Gangwon-do terkenal dengan pemandangan alam yang memukau lho, Chingu. Dia mengambil cuti dari kesibukannya sebagai idol Kpop untuk menikmati keindahan alam. KAI EXO mengajak dua teman terdek